PHYSICS FUN GAMES (PFG)
Apa sih PFG itu?
PFG merupakan ajang kompetisi futsal tahunan yang diselenggarakan dalam lingkup UGM yang pesertanya adalah perwakilan dari tiap jurusan di UGM. PFG merupakan salah satu program kerja dari divisi minat dan bakat Keluarga Mahasiswa Fisika UGM. PFG ini diselenggarakan dalam rangka membangun hubungan persahabatan antar jurusan di UGM. Hmm nggak cuma itu, dari PFG juga bisa menambah relasi antar jurusan lho!
Baru-baru ini sudah terlaksana PFG yang dilaksanakan pada Sabtu-Minggu, 21-22 April 2018. Bertempatkan di Telaga 3 Futsal. Tahun ini ada 10 peserta yang terdiri dari peternakan, fisika, geofisika, PSDK, Teknik Mesin, teknik sipil (S1), teknik sipil (SV), filsafat, Manajemen (Sv), dan Teknik geologi.
PFG tahun ini dimenangkan oleh:
Juara 1 : Teknik mesin (S1)
Juara 2 : Manajemen (SV)
Juara 3 : Teknik sipil (S1)
[GALERI FOTO PFG 2018]